Kami menyediakan berbagai simulasi kredit, dari kredit mobil, kredit rumah, kpr, kartu kredit dan lain-lain. Simulasi pinjaman bisa juga dilakukan di sini.

Rahasia Tentang Uang yang Hanya Diketahui Para Milyarder

Membicarakan mengenai uang memang tidak akan ada habisnya dan akan selalu menjadi perbincangan yang menarik. Meski uang memang bukan segalanya, namun tak dapat dipungkiri bahwa uang memegang peranan penting dalam pergerakan dunia yang kita tempati ini. Pandangan mengenai uang pun berbeda-beda setiap orangnya. Bagi para milyarder yang tentu mengetahui lebih banyak dari orang biasa, uang bukan hanya sekedar nominal mata uang yang digunakan sebagai alat pembayaran.

Berikut ini adalah hal-hal yang hanya diketahui oleh para milyarder mengenai uang, dari mulai makna hingga cara pengelolaannya.

1. Uang Menunjukkan Nilai

Korelasi uang dengan nilai adalah semakin tinggi nilai, maka semakin tinggi juga uang yang dibayar. Para milyarder mengetahui betul mengenai hal tersebut, sehingga mereka berfokus kepada penambahan nilai lebih. Baik itu dari segi produk bisnis yang ditawarkan, kemampuan SDM, hingga keunikan yang tidak dimiliki oleh orang lain. Dengan adanya nilai lebih tersebut, orang akan rela mengeluarkan uang lebih sebagai gantinya.

Para milyarder juga menciptakan nilai dengan memberikan solusi atas permasalahan yang dimiliki orang. Menciptakan dan menyediakan nilai yang tepat serta dibutuhkan orang lain akan mendatangkan uang secara otomatis. Para milyarder pandai dalam melihat peluang dan terus berkreasi untuk meningkatkan nilai yang ditawarkan kepada orang lain.

2. Uang Membutuhkan Sistem yang Tepat

Kebanyakan orang berpikir bahwa sistem pengelolaan uang yang tepat adalah melakukan pengeluaran lebih sedikit dari pendapatan kemudian sisanya ditabung. Sebagian besar akan mengutamakan membayar tagihan dan kebutuhan rutin dari satu sumber penghasilan. Tak jarang, penghasilan pun dihabiskan untuk membeli barang yang tidak begitu penting atas nama reward dari kerja keras.

Namun para milyarder memiliki pola pikir yang berbeda, dimana mereka hanya melakukan pengeluaran untuk hal-hal penting saja dan menginvestasikan uang yang ada agar menjadi penghasilan tambahan. Mereka tidak bergantung hanya dari satu sumber penghasilan dan terus bereksplorasi dalam mengolah uang mereka agar terus dapat menghasilkan uang lagi. Memberikan hadiah pada diri sendiri atas kerja yang dilakukan memang tidak salah, tapi para milyarder lebih berpikir ke depan dan bijak dengan pengeluaran.

3. Menghasilkan Uang Membutuhkan Orang Lain

Para milyarder tahu bahwa menghasilkan uang tidak bisa dilakukan sendiri, dan tentunya uang juga tidak mungkin datang dengan sendirinya. Karena itu mereka sangat berfokus dengan membangun hubungan baik jangka panjang, baik dengan rekan bisnis, konsumen, hingga karyawan yang bekerja untuk mereka.

Para milyarder lebih bijak dalam memilih dengan siapa mereka bersama, bukan karena membeda-bedakan namun lebih kepada menggabungkan diri dengan orang yang tepat. Bersama dengan orang-orang yang memiliki mindset dan tujuan sama akan membuat diri lebih terdorong untuk maju dan tentunya dapat saling mendukung satu sama lain.

4. Mulai Mengatur Sebelum Memiliki

Ketika orang lain mengatur keuangan saat uangnya sudah dimiliki atau bahkan hampir habis, para milyarder sudah melakukan pengaturan jauh sebelum uang tersebut didapat. Mereka membuat perencanaan mengenai kemungkinan uang yang masuk dan apa yang akan dilakukan dengan uang tersebut. Mereka paham betul bahwa tanpa pengelolaan yang baik, uang sebanyak apapun akan habis juga atau justru bisa membuat mereka terjebak dalam hutang yang besar.

5. Uang Masuk Harus Lebih Besar

Hal ini mungkin sudah diketahui juga oleh kebanyakan orang sebagai prinsip dasar keuangan. Namun nyatanya masih banyak yang tidak dapat mempraktekkannya dan melakukan pengeluaran yang membuat mereka menderita di masa-masa akhir sebelum gajian. Mereka tidak asing dengan pola hidup mewah di awal gajian, dan mati-matian berhemat di tanggal tua.

Para milyarder bukan hanya tahu, tapi mereka mempraktekkan betul prinsip bahwa pemasukan harus lebih besar. Baik dari segi menekan pengeluaran, menambah sumber penghasilan, atau bahkan melakukan keduanya. Jadi tidak ada tanggal tua bagi para milyarder, karena tidak ada pembelian impulsif saat mendapatkan uang. Berhemat bagi mereka bukan pada tanggal tertentu saja, tapi sepanjang waktu.

6. Memisahkan Hutang Baik dan Hutang Buruk

Menjadi milyarder bukan berarti tidak memiliki hutang, bahkan banyak diantara mereka yang berhutang jauh lebih besar dibanding orang kebanyakan. Namun perbedaannya adalah mereka membedakan hutang baik dengan hutang buruk, dan lebih fokus pada hutang baik. Hutang baik merupakan hutang yang diambil untuk menghasilkan uang lebih banyak lagi, sedangkan hutang buruk diambil untuk pengeluaran yang bersifat konsumtif tanpa menghasilkan apa-apa. Itulah mengapa para milyarder memiliki uang lebih banyak meskipun berani mengambil hutang, yang baik, dalam jumlah besar.

7. Investasi Terbaik Adalah Pada Diri Sendiri

Para milyarder tidak pernah berhenti untuk meningkatkan kualitas diri dan tidak pernah malu untuk mempelajari hal baru di usia berapppun. Mereka memiliki pandangan bahwa investasi yang paling baik, aman, dan menjanjikan adalah berinvestasi untuk diri sendiri. Karena tidak akan ada yang bisa mengambil investasi tersebut, serta bebas dari resiko, terkena pajak, atau dipecat orang. Mereka juga tidak pernah berpuas diri dengan apa yang dimiliki sehingga tidak lengah dan terlena, dimana dua hal tersebut yang sering mengantarkan pada kegagalan serta kebangkrutan.

Itulah beberapa hal mengenai uang, pengaturan serta pengelolaannya yang hanya diketahui oleh para milyarder. Perlu diingat juga bahwa para milyarder dapat mendapat dan mempertahankan kekayaan bukan dari pengetahuan saja, namun karena mereka menerapkan pengetahuan tersebut dengan sebaik dan semaksimal mungkin. Karenanya bukan tidak mungkin bagi Anda untuk dapat mengikuti jejak mereka sekarang juga. Selamat mencoba dan semoga sukses!

Artikel Terkait

Demikianlah artikel tentang rahasia tentang uang yang hanya diketahui para milyarder, semoga bermanfaat bagi Anda semua.



Bagaimana Pola Pikir Seorang Miliader?
Ingin Menjadi Kaya Seperti Milyuner? Intip Rahasia Berikut Ini!
Fakta & Rahasia yang Hanya Diketahui oleh Orang Kaya
Kalau Mau Jadi Milyader, Harus Mulai dari Mana?
7 Rahasia Terbesar dalam Meraih Kemakmuran
Hawala, Cara Transfer Uang Luar Negeri dengan Cepat & Rahasia
15 Cara Jadi Miliarder Sukses di Usia Muda
Berani Jadi Milyader? Ini Tip Kalau Ingin Jadi Milyader!
Cara Anti Mainstream Menjadi Milyader
6 Rahasia Menyimpan Uang yang Perlu Anda Ketahui


Bagikan Ke Teman Anda