Kami menyediakan berbagai simulasi kredit, dari kredit mobil, kredit rumah, kpr, kartu kredit dan lain-lain. Simulasi pinjaman bisa juga dilakukan di sini.

Contoh Surat Peringatan Organisasi

Surat Peringatan Organisasi adalah surat yang diberikan oleh suatu organisasi kepada anggota atau pengurusnya yang melakukan pelanggaran terhadap aturan atau tata tertib organisasi tersebut.

Surat ini bertujuan untuk memberikan teguran, sanksi, atau perbaikan terhadap perilaku atau kinerja yang tidak sesuai dengan harapan organisasi.

Berikut adalah beberapa contoh surat peringatan organisasi yang bisa anda jadikan referensi.

Template Surat Peringatan Organisasi

Perihal: Surat Peringatan
Nomor: ___

Surat ini ditujukan kepada Saudara:

Nama: ___
Nomor Anggota: ___
Jabatan: ___

Sehubungan dengan pelanggaran tata tertib yang berlaku di [Nama Organisasi], yaitu:

* Sering tidak hadir dalam rapat pengurus
* Membuat berita palsu tentang organisasi
* ___
* ___

Maka dengan ini kami, memberikan surat peringatan, agar tidak mengulangi lagi kesalahan di atas.

Apabila Saudara, tidak mengindahkan peringatan ini, dan masih mengulangi perbuatan di atas, maka akan diberi sanksi lanjutan yang lebih keras, yaitu penghentian dari kepengurusan organisasi.

Jakarta, ___

(Ketua)

Template Surat Peringatan Organisasi ke-1

Surat Peringatan ke-1

Nomor: ___

Dengan ini Saya, sebagai pimpinan organisasi ___ menerangkan bahwa:

Nama: ___
Nomor Anggota: ___
Jabatan: ___

Telah melakukan pelanggaran peraturan organisasi yaitu ___.

Akibat dari pelanggaran tersebut, maka yang bersangkutan diberikan surat peringatan ke- ___ ini, dengan harapan yang bersangkutan menyadari kesalahannya dan tidak melakukan pelanggaran lagi.

Demikian surat peringatan ini dikeluarkan, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Jakarta, ___

(Nama Pimpinan)

Template Surat Peringatan Organisasi ke-2

Surat Peringatan ke-2
Nomor: ___

Dengan ini Saya, sebagai pimpinan organisasi ___ menerangkan bahwa:

Nama: ___
Nomor Anggota: ___
Jabatan: ___

Telah melakukan pelanggaran peraturan organisasi yaitu ___.

Akibat dari pelanggaran tersebut, maka yang bersangkutan diberikan sanksi berupa:

* pemberian surat peringatan ke- 2
* ___
* ___

Demikian surat peringatan ini dikeluarkan, dengan harapan yang bersangkutan menyadari kesalahannya dan melakukan perubahan. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Jakarta, ___

(Nama Pimpinan)

Template Surat Peringatan Organisasi ke-3

Surat Peringatan ke-3
Nomor: ___

Dengan ini Saya, sebagai pimpinan organisasi ___ menerangkan bahwa:

Nama: ___
Nomor Anggota: ___
Jabatan: ___

Telah melakukan pelanggaran peraturan organisasi yaitu ___.

Akibat dari pelanggaran tersebut, maka yang bersangkutan diberikan sanksi berupa:

* pemberian surat peringatan ke-3

* pemberhentian Saudara ___, dari organisasi ___ (SK pemberhentian terlampir).

Demikian surat peringatan ini dikeluarkan. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Jakarta, ___

(Nama Pimpinan)

Contoh Surat Peringatan Organisasi Mahasiswa

SURAT PERINGATAN
Nomor : ___

Kepada,

Nama: John Gandoz
Jabatan : Koordinator Seksi Pengkaderan

Assalamu ‘alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

Dengan segala hormat, surat peringatan ini kami sampaikan sebagai bentuk perhatian terhadap perilaku yang tidak disiplin dan kurangnya kontribusi Anda dalam menjalankan tugas-tugas yang ditugaskan kepada Anda sesuai tata tertib organisasi Himpunan Mahasiswa Konoha (Himako).

Kami memberikan surat peringatan pertama dengan ketentuan sebagai berikut:

1. Surat peringatan ini berlaku selama 2 bulan sejak diterbitkan. Apabila dalam dua bulan ke depan tidak terdapat pelanggaran lebih lanjut, maka surat peringatan ini akan dinyatakan tidak berlaku.

2. Namun, apabila dalam kurun waktu 2 bulan ke depan Anda masih melakukan pelanggaran, maka akan diterbitkan surat peringatan kedua.

Surat peringatan ini kami harapkan menjadi bahan perenungan dan perhatian bagi Anda. Kami menginginkan adanya perubahan sikap dan tindakan yang lebih disiplin serta memberikan sumbangan yang lebih aktif dalam kepengurusan Himpunan Mahasiswa Konoha (Himako).

Diharapkan Anda mempertimbangkan dengan serius isi surat peringatan ini. Kami berharap agar Anda dapat mengubah perilaku dan memberikan kontribusi yang lebih baik sesuai dengan tugas dan tanggung jawab yang telah Anda emban.

Terimakasih atas perhatian dan kerjasamanya.

Hormat kami,

(Ketua)

Surat Peringatan Organisasi Karang Taruna

SURAT PERINGATAN
No. 08/01/2013

Surat peringatan ini diberikan kepada:

Nama : ___
Jabatan : Anggota Karang Taruna Konoha Barat

Assalamu’alaikum Wr.Wb

Surat peringatan ini diberikan berdasarkan hasil rekapitulasi absensi pertemuan anggota Karang Taruna Konoha Barat yang menunjukkan ketidakhadiran dalam rapat sebanyak 3 kali.

Surat peringatan ini bertujuan untuk memberikan arahan bahwa akan diberikan sanksi jika yang bersangkutan tidak hadir maksimal 4 kali, antara lain:

1. Diberhentikan dari keanggotaan Karang Taruna Konoha Barat.

2. Tidak mendapatkan bantuan dalam kepentingan apapun yang berkaitan dengan karang taruna.

Demikian surat peringatan ini diberikan agar dapat menjadi perhatian dan introspeksi diri, karena Karang Taruna Konoha Barat tidak mentolerir ketidakdisiplinan anggota.

Konoha Barat, ___

(Ketua Karang Taruna)



Contoh Surat Peringatan Siswa
Seperti Apa Struktur Organisasi Perusahaan yang Umum di Indonesia?
Contoh Surat Peringatan / Teguran kepada Kontraktor
Perbedaan Organisasi Non Profit Dengan Organisasi Profit
Apa itu Toxic Leader dan Destructive Behaviour dalam Organisasi
Contoh: Surat Kuasa Pengambilan Tiket Konser Coldplay
Siapa yang Menghack Bank BSI pakai LockBit3.0?
Contoh Surat Balasan untuk Anak PKL
Contoh Surat Balasan Magang
Contoh Surat Balasan Kunjungan


Bagikan Ke Teman Anda