Kami menyediakan berbagai simulasi kredit, dari kredit mobil, kredit rumah, kpr, kartu kredit dan lain-lain. Simulasi pinjaman bisa juga dilakukan di sini.

Cara untuk Melakukan Negosiasi Gaji (Kenaikan Gaji) dengan Atasan

Melakukan negosiasi gaji atau menawar gaji lebih tinggi itu menjadi hal yang tabu dalam kehidupan pekerjaan. Bahkan jika di tantang hal lain, sebagian besar dari kita akan menerima tantangan itu dari pada harus meminta kenaikan gaji.

Banyak alasan yang muncul dari ini, ada yang dengan alasan memiliki hubungan yang baik dengan bos, maka lebih mementingkan hubungan tersebut dari pada uang. Bahkan ada beberapa pekerja yang sengaja memperjelek pekerjaan mereka dengan anggapan sesuai gaji yang ia terima, bayar berapa juga kualitas berapa.

Kebanyakan dari pekerja menyatakan hal yang tidak masuk akal padahal pada intinya bukan itu semua, intinya mereka malu, ragu, dan tidak percaya pada diri mereka sendiri. Merasa apakah pantas menerima kenaikan gaji tersebut. Padahal mereka sangat membutuhkannya!

Pada artikel ini, kita akan membahas mengenai tata cara melakukan negosiasi mengenai gaji dengan atasan kita. Berikut merupakan beberapa caranya;

  • Jangan kalah sebelum bertanding

Jangan meremehkan diri anda! Anda layak mendapatkan yang terbaik dan harga yang tinggi dalam pekerjaan anda. Laki – laki jauh memiliki keberanian yang besar di banding wanita. Kebanyakan wanita tidak berani menegosiasi gaji mereka, apalagi ketika baru bekerja dan lolos interview sesi dimana membahas mengenai jumlah gaji.

Untuk anda wanita, jangan mau kalah! Jika anda belum mencobanya maka anda wajib mencobanya! Jangan mau kalah dengan keadaan anda, jangan terintimidasi seakan anda tidak memiliki kemampuan banyak dan lemah. Ingat! Sekarang zaman sudah berubah, emansipasi wanita dimana – mana, maka tidak ada 1 hal pun yang perlu anda ragukan, melangkahlah.

Sebuah riset menunjukan, 93% wanita tidak berani melakukan negosiasi dan langsung menerima mentah – mentah untuk gaji pertamanya.

Namun, masih ada 7% wanita yang berani membicarakan dan menegosiasi mengenai gaji mereka. Di Amerika, wanita dan pria dengan keberanian untuk bernegosiasi ini memiliki gaji USD 4000 lebih tinggi di bandingkan dengan teman mereka yang tidak berani melakukan negosiasi.

Gebrakan awal adalah mulai Bicara. Entah anda adalah karyawan lama atau karyawan baru, semua perubahan di mulai dari keberanian anda untuk mengutarakan pendapat! Jika anda tidak berani, coba cari mengapa anda tidak berani melakukan hal itu. Mulai kurangi pikiran anda seperti itu, tanyakan pada diri anda apakah anda membutuhkannya? Apakah keadaan anda sejahtera?

  • Lakukan riset terlebih dahulu

Sebelum mencari dan menitih karir baru anda atau sebelum angkat bicara kepada atasan anda, ada baiknya anda mencari tahu terlebih dahulu tentang perkiraan gaji di luaran dengan pekerjaan yang sama, lulusan yang sama dan kriteria yang sama dengan anda.

Melakukan pencarian ini bukan untuk membuat anda merasa tidak pantas, justru pencarian mengenai gaji rata – rata pekerjaan anda membuat anda lebih percaya diri meminta gaji dengan nominal tersebut. Pakai internet anda, untuk menemukan jawaban dan ukuran yang tepat. Agar anda juga tidak menarget harga terlalu tinggi.

Anda akan lebih termotivasi jika anda memiliki tujuan yang benar untuk meminta kenaikan gaji, sebab anda tahu itu adalah gaji yang pantas anda terima, bukan asal – asalan, namun dengan beberapa referensi dari beberapa perusahaan lainnya. Anda bisa mencoba di beberapa web seperti salary.com dan sejenisnya untuk mendapatkan informasi.

  • Perlihatkan kemampuan anda

Untuk karyawan baru, mungkin akan jauh lebih susah meminta kenaikan gaji ini, apalagi karena anda belum terbukti secara kasat mata dalam atasan anda. Pada intinya anda belum memiliki banyak pengaruh dalam perusahaan tersebut. Jadi, mulai lakukan sesuatu dan perlihatkan kemampuan anda!

Jika anda adalah karyawan lama apalagi anda adalah karyawan yang di perhitungkan, maka kemungkinan besar permintaan akan di terima oleh atasan anda. Sebab mereka telah melihat kinerja anda, dan mereka bisa menilai apakah anda pantas mendapatkannya.

  • Belajar untuk menjadi tenang

Jika anda ingin berbicara dengan atasan anda, anda harus merasa yakin dan tenang. Menegosiasikan gaji anda hampir ada miripnya dengan kampanye, promosikan diri anda dengan baik, yakinkan atasan anda bahwa anda pentas mendapatkannya. Sampaikan dengan tenang dan yakin.

  • Melihat situasi sebelum meminta kenaikan gaji

Kenali atasan anda dan cari moment yang tepat untuk bernegosiasi gaji anda. Cari kesempatan dimana suasana hati atasan anda sedang senang atau baru mendapatkan pendapatan dan keuntungan yang besar. Jangan memintanya ketika bos anda sedang sedih, pusing dan tertekan.

Situasi ini juga dapat menentukan apakah anda akan berhasil atau tidak.

  • Buka telinga dan dengarkan bos anda

Selain anda harus mempromosikan diri anda, anda harus mendengarkan bos anda. Ingat setiap kata bos anda, jika mereka memiliki masukan, maka tenang dan dengarkan masukan bos anda.

Tentunya masa bernegosiasi ini akan menjadi canggung setelah itu. Namun, dengan mendengarkan perkataan bos anda itu akan mengurangi kesalahpahaman antara kalian. Anda bisa melihat dari sudut pandang bos anda juga.

  • Buatlah secara halus, seakan jika perusahaan kehilangan anda, mereka akan rugi.

Tidak dengan cara marah dan mengancam atasan anda, namun ajak atasan anda berpikir sekali lagi. Mereka sudah dalam keadaan terancam ketika anda datang dan ingin kenaikan gaji, maka jangan ancam mereka lebih.

Ajak mereka berpikir dan bermusyawarah, bagaimana jika perusahaan tersebut kehilangan anda. Tidak dengan mengatakan putus hubunan dengan perusahaan.

Demikian merupakan beberapa penjelasan mengenai bagaimana cara bernegosiasi mengenai gaji dengan atasan.

Artikel Terkait

Demikianlah artikel tentang cara untuk melakukan negosiasi gaji (kenaikan gaji) dengan atasan, semoga bermanfaat bagi Anda semua.



Aturan Emas dalam Bernegosiasi, Pasti Anti Gagal!
Deretan Pekerjaan Menyenangkan yang Gajinya Bagus
Kesalahan yang Sering Dilakukan Ketika Naik Gaji
Cara Nego Gaji Terbaik
Mengenal Apa Itu Ground Staff Bandara, Tugas dan Gajinya
Punya Gaji Tinggi, Bagaimana Tetap Rendah Hati?
Strategi Paling Tepat Meminta Kenaikan Gaji Anti Penolakan
Apa Yang Dimaksud Honorer dan Berapa Gajinya?
5 Tips Kredit Mobil bagi Karyawan Bergaji Pas-Pasan
Akankah Pengangguran Digaji?


Bagikan Ke Teman Anda