Kami menyediakan berbagai simulasi kredit, dari kredit mobil, kredit rumah, kpr, kartu kredit dan lain-lain. Simulasi pinjaman bisa juga dilakukan di sini.

Mengenal Apa Itu Ground Staff Bandara, Tugas dan Gajinya

Pernahkah kamu berfikir untuk bergabung atau bekerja di maskapai penerbangan setelah lulus pendidikan kamu? Hampir semua orang tertarik bergabung di maskapai penerbangan, khususnya bagian Ground Staff Di Bandara.

Bagaimana tidak, menjadi Ground Staff di Bandara dikenal memiliki gaji yang menggiurkan. Meski demikian, untuk dapat bergabung menjadi Ground Staff Bandara, tentu tidaklah mudah, perlu dilakukan berbagai seleksi ketat. Untuk mengenal tentang Ground Staff Bandara, simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

Apa Itu Ground Staff Bandara?

Ground Staff Bandara merupakan salah satu karyawan maskapai penerbangan yang tugasnya adalah memberikan layanan kepada penumpang pesawat selama di darat atau selama di kawasan Banara. Perlu diketahui bahwa urusan penerbangan dinilai cukup luas dan tidak selalu terkait profesi pilot dan pramugari. Ada banyak pihak yang terlibat dalam urusan penerbangan.

Tugas Ground Staff Bandara

Perlu diketahui bahwa bagian Ground Staff Bandara memiliki tugas yang cukup banyak. Setiap staff terbagi menjadi beberapa bidang, berikut diantaranya:

1. Ticketing Staff

Seperti namanya, staff ini terdapat pada bagian tiket dan membantu menangani segala hal yang berkaitan dengan pembelian tiket atau pengembalian tiket.

2. Checkin Counter

Staff pada bagian ini bertugas menangani penumpang dalam penerbangan seperti memberikan label pada bagasi penumpang sebelum memasukkannya.

3. Boarding Gate

Staff bagian ini menunggu di boarding gate yang tugasnya adalah mendata penumpang yang hendak terbang atau masuk ke pesawat.

4. Transfer Desk

Staff transfer desk bertanggung jawab membantu penumpang atau barang bawaan penumpang selama mereka transit atau melakukan perjalanan lanjutan.

5. Services

Staff bagian services ini melayani penumpang-penumpang khusus atau penumpang yang menggunakan kursi roda. Atau penumpang khusus yang tanpa pendampingan.

6. Lost and Found

Staff pada bagian ini menunggu di terminal kedatangan. Tugas dari lost and found adalah untuk membantu penumpang yang mengalami kehilangan bagasi atau bagasi yang tertukar.

7. Customer Relation Officer

Staff ini menangani masalah penumpang yang berkaitan dengan penerbangan. Baik itu penumpang CIP, VIP hingga VVIP semuanya bisa mendapat layanan dari staff bagian ini.

8. Cargo Handling

Staff di bagian cargo biasanya melayani pengiriman barang, packaging barang bawaan penumpang sesuai dengan jenis dan bentuknya. Dalam hal ini staff harus mengetahui jenis barang apa yang dibawa penumpang sehingga barang berbahaya tidak diperbolehkan untuk masuk ke dalam pesawat.

Gaji Ground Staff Bandara

Sampai saat ini, banyak orang yang menanggap bahwa gaji seorang Ground Staff Bandara cukup besar. Namun, perlu diketahui bahwa gaji normal dari Ground Staff Bandara adalah 4 hingga 20 juta rupiah, tergantung dengan lokasi kerja staff tersebut.

Selain gaji pokok, petugas bagian Ground Staff Bandara juga mendapat penghasilan lain-lain seperti intensif kehadiran, bonus, prestasi dan tunjangan. Bahkan tidak jarang jika Ground Staff Bandara juga mendapatkan tip dari penumpang.

Syarat Menjadi Ground Staff Bandara

Untuk menjadi Ground Staff Bandara, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi. Adapun pada umumnya, syarat untuk menjadi Ground Staff Bandara diantaranya yaitu:

  • Pendidikan minimal SMA/Sederajat
  • Berusia setidaknya 17 tahun dan maksimal 25 tahun
  • Berpenampilan menarik
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Bersikap jujur dan andal
  • Mau bekerja dengan tim
  • Mampu berkomunikasi dengan baik khususnya dalam Bahasa asing
  • Bersedia bekerja dengan fleksibel
  • Mampu bekerja cepat dan singkat
  • Mampu mengoperasikan komputer seperti Microsoft Office, Software pelayanan tiket dan lain sebagainya

Faktor Yang Mempengaruhi Gaji Ground Staff Bandara

Mungkin sebagian orang berfikir kenapa gaji menjadi Ground Staff di Bandara berbeda-beda? Berikut merupakan faktor yang mempengaruhi gaji Ground Staff Bandara.

1. Lokasi Kerja

Biasanya lokasi penempatan kerja menjadi faktor yang mempengaruhi gaji. Hal ini dikarenakan UMK setiap wilayah berbeda-beda.

2. Masa Kerja

Masa kerja Ground Staff juga mempengaruhi gaji. Apabila staff tersebut masih terbilang baru maka gaji juga lebih rendah dibandingkan dengan staff yang sudah bekerja cukup lama.

3. Jabatan

Jabatan menjadi faktor yang mempengaruhi gaji Ground Staff di Bandara. Semakin tinggi jabatan maka gaji juga akan semakin besar.

Artikel Terkait

Demikianlah artikel tentang apa itu ground staff bandara, tugas dan gajinya, semoga bermanfaat bagi Anda semua.



Apa Itu Pefindo? Apa Kerjaannya?
Cara untuk Melakukan Negosiasi Gaji (Kenaikan Gaji) dengan Atasan
Mengenal Apa Itu Privyid Dan Manfaatnya
Ragam Ide Bisnis yang Bisa Dikembangkan di Lokasi Sekitar Bandara
Mengenal Minyak Biji Matahari dan Manfaatnya
Mengenal Apa Itu Total Cost, Marginal Cost dan Hubungannya
3 Fungsi dan Tugas Bank Umum yang Harus Anda Tahu
Mengenal Lebih Dalam Tentang Zona Ekonomi Eksklusif
Mengenal Tuna Grahita, Cici-ciri, Penyebab dan Cara Mengatasi
Daftar Gaji Fresh Graduate (Lulusan Baru) Tahun 2018


Bagikan Ke Teman Anda