Cara Membuka Lapak di Bukalapak
Di era teknologi canggih dan internet saat ini, berjualan secara online memang sangat menjanjikan. Banyak marketplace di Indonesia yang memfasilitasi para penjual untuk memasarkan produk mereka secara online. Salah satu online marketplace terkemuka di Indonesia adalah Bukalapak.
Bukalapak menyediakan layanan bisnis customer to customer, sehingga para penjual atau pelapak dapat melayani pembeli yang ingin membeli barang secara satuan atau dalam jumlah banyak.
Berbisnis secara online tentu saja memberikan banyak keuntungan bagi penjual. Mereka bisa memasarkan produk mereka secara gratis tanpa harus mengeluarkan banyak biaya untuk membuka toko. Jenis barang yang dapat dijual juga sangat beragam. Mulai dari barang elektronik, perlengkapan bayi, pakaian, makanan, aksesoris, handphone, komputer, dan masih banyak lagi.
Cara Membuka Lapak di Bukalapak
Siapa saja bisa membuka lapak dan menjual produk mereka di Bukalapak. Pengguna tidak perlu meragukan keamanan dalam bertransaksi, karena Bukalapak telah menjamin keamanan dalam setiap transaksi jual beli yang dilakukan melalui marketplace tersebut. Bahkan Bukalapak memiliki kelebihan dibandingkan dengan marketplace lain adalah sistem otomatis dalam bertransaksi yang memberikan kenyamanan pada penggunanya.
Sebelum membuka lapak, pengguna harus terlebih dulu membuat akun melalui situs www.bukalapak.com. Untuk membuat akun, Anda hanya perlu menggunakan alamat e-mail dan nomor handphone yang aktif.
Mendaftar Akun Bukalapak dengan Facebook
Anda bisa mendaftar akun Bukalapak melalui akun Facebook yang Anda miliki. Langkah yang harus dilakukan adalah:
- Buka laman bukalapak.com, lalu pilih menu Daftar pada pojok kanan atas layar.
- Pilih Daftar dengan Facebook.
- Anda akan diminta untuk masuk ke akun Facebook Anda. Login ke akun Facebook dengan memasukkan alamat e-mail dan kata sandi.
- Kemudian Anda diminta untuk mengkonfirmasi akun Facebook Anda untuk disambungkan dengan akun Bukalapak. Pilih menu Lanjutkan Sebagai [Nama Akun Facebook Anda].
- Selanjutnya Bukalapak akan meminta untuk mengkases informasi akun Anda. Pilih Ok.
- Isi data pribadi Anda lalu pilih Daftar.
Mendaftar Akun Bukalapak dengan Akun Google
Mendaftar akun di Bukalapak dapat dilakukan dalam satu langkah mudah menggunakan akun Google yang sudah Anda miliki:
- Masuk ke laman bukalapak.com, lalu pilih menu Daftar pada layar sebelah kanan.
- Pilih Daftar dengan Google.
- Kemudian Anda akan diminta masuk ke akun Google Anda.
- Tuliskan username dan kata sandi Anda lalu login kea kun Google.
- Setelah itu, Bukalapak akan meminta izin untuk mengakses informasi akun Google. Pilih Izinkan.
- Selanjutnya Anda akan diminta untuk memasukkan data pribadi yaitu nama lengkap, alamat e-mail, username Bukalapak yang diinginkan, dan kata sandi. Kemudian pilih Daftar.
Jika Anda sudah mendaftarkan akun di Bukalapak, ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mulai membuka lapak di Bukalapak:
- Buka situs bukalapak.com melalui komputer Anda.
- Kemudian pilih menu DAFTAR di pojok kanan atas layar.
- Setelah itu Anda akan diarahkan ke laman form pendaftaran untuk pengguna baru
- Pada laman ini Anda akan diminta untuk mengisi username baru, password, nama lengkap dan alamat e-mail.
- Kemudian, pilih menu Daftar di pojok kanan bawah layar komputer.
- Data yang Anda masukkan akan divalidasi. Jika sukses, akan muncul keterangan bahwa pendaftaran sudah bisa dilakukan, namun akan ada proses selanjutnya.
- Sebelum itu, Anda harus membuka inbox e-mail dan lakukan konfirmasi pendaftaran.
- Setelah Anda melakukan konfirmasi alamt e-mail, kemudian klik konfirmasi pendaftaran.
Melengkapi Profil Lapak di Bukalapak
Setelah Anda menyelesaikan proses untuk membuka lapak, langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah melengkapi profil toko. Berikut ini tahapan-tahapannya:
- Lakukan login ulang ke laman Bukalapak setelah menyelesaikan proses pendaftaran.
- Untuk mengisi profil toko, pilih menu MyLapak di pojok kanan atas layar.
- Selanjutnya akan muncul beberapa pilihan menu untuk menyelesaikan profil lapak Anda. Menu-menu tersebut antara lain adalah Akun, Pengiriman, Tutup Lapak, Rekening Bank, Notifikasi, dan Sharing.
- Isi semua informasi dengan benar, lalu klik simpan.
- Langkah selanjutnya adalah memilih metode pengiriman yang ingin dilakukan saat Anda sudah berhasil menjual barang. Klik simpan, lalu isikan rekening Anda pada menu rekening bank.
- Anda bisa mulai menjual barang dengan memilih menu Jual Barang.
Isikan deskripsi barang dengan lengkap agar pembeli semakin tertarik untuk membeli barang dagangan Anda.
Keuntungan Berjualan di Bukalapak
Online marketplace memang sedang menjamur di Indonesia mengingat pesatnya pertumbuhan bisnis online. Di tengah bermunculannya marketplace baru, Bukalapak ternyata memiliki banyak keunggulan yang menguntungkan bagi penjual.
- Kemudahan dan efisiensi dalam mengunggah produk. Penjual bisa menyeret dan mengunggah 5 gambar sekaligus dalam sekali klik. Fitur ini snagat menghemat waktu dan praktis bagi penjual.
- Bukalapak menawarkan manajemen stok yang baik. Saat barang Anda terjual namun statusnya masih menunggu pembayaran, jumlah stok akan berkurang secara otomatis. Namun jika transaksi pembelian dibatalkan, stok akan dikembalikan.
- Marketplace ini menyediakan jasa pengiriman yang sangat cepat. Sebagai penjual Anda juga bisa memilih gratis ongkos kirim untuk produk tertentu.
- Bukalapak sering mengadakan promo diskon. Sebagai penjual Anda bisa menentukan barang mana yang akan diberi diskon dan berapa besar diskon yang ingin diberikan. Promo diskon meningkatkan kesempatan sebuah barang untuk terjual.
- Anda bisa mempromosikan lapak Anda ke website lain dengan menggunakan fitur BL Widget.
Sangat mudah bukan untuk berjualan online di Bukalapak? Kunci keberhasilan dari berbisnis online adalah pandai memilih produk yang akan dijual. Pilih produk yang sedang populer adalah barang Anda bisa lebih cepat terjual.
Artikel Terkait
- Cara Membuka Toko di Tokopedia
- 10 Tip Mengurangi Pengeluaran untuk Usaha Kecil
- 9 Pertanyaan yang Sering Diajukan Ketika Membuka Bisnis Baru
- Memanage Cash Flow Keuangan pada Bisnis Musiman
Demikianlah artikel tentang cara membuka lapak di Bukalapak, semoga bermanfaat bagi Anda semua.